JUMAT BAROKAH POLRES ACEH TENGAH MEMBERIKAN BANTUAN KEPADA KAUM DHUAFA.

Kegiatan Jumat Barokah Polres Aceh Tengah Memberikan bantuan kepada kaum dhuafa yang berada di Kampung Paya Jeget Kec. Pegasing Kab. Aceh Tengah. Jumat (03/04/2020) Pukul 14.00 Wib

Kegiatan tersebut Kapolres Aceh Tengah yang diwakili Wakapolres Aceh Tengah Kompol Chairul Iksan, S.I.K., Kasat Binmas Akp Marzuki, Kasat Sabhara Akp Rafliandi, Kasi Keu Aipda Hendra, Kapolsek Pegasing Iptu Hasman, Reje Kampung Payajeget Iskandar, Personil Polsek dan Personil Humas.

Dalam pelaksanaan kegiatan ini Wakapolres Beserta Anggota Langsung menuju lokasi tempat Kaum Dhuafa berada meski sempat hujan mengguyur sangat deras dilokasi.

Kemudian memberikan bantuan berupa beras dan bahan pokok lainnya kepada salah satu kaum dhuafa a.n Ibu Lina, terlihat di lokasi semua material rumah berbahan plastik sangat tidak layak huni dan kondisi yang sangat memperhatikan.

“Terimakasih kasih kepada bapak Kapolres Aceh Tengah yang telah memberikan bantuan dan ini sangat bermanfaat bagi kami, semoga bapak sehat selalu” ujar Ibu Lina salah satu kaum dhufa

Dalam rangka kegiatan Jumat Barokah yang diselenggarakan Polres Aceh Tengah disetiap minggunya merupakan program Kapolres AcehTengah dan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat serta peningkatan pelayanan, seperti melakukan pemberian bantuan santunan kepada masyarakat yang kurang mampu sehingga dapat mengurangi beban penderitaan yang dirasakan.

Diakhir Kegiatan Seluruh PJU Polres Aceh Tengah bersalaman dengan seluruh kaum dhuafa dan meninggalkan lokasi.

***Humas Polres Aceh Tengah***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *