Pengamanan pendistribusian vaksin Covid – 19 untuk Wilkum Polsek Silih Nara Polres Aceh Tengah.

Tribratanewspolresacehtengahcom

Pengamanan pendistribusian vaksin Covid – 19 untuk Wilkum Polsek Silih Nara Polres Aceh Tengah.

Dalam rangka kelancaran pendistribusian Vaksin covid – 19 untuk wilayah hukum Polsek Silih Nara yakni kecamatan Silih Nara dan Kecamatan Rusip Antara personil Polsek Silih Nara yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Silih Nara untuk wilayah Kecamatan Silih Nara serta Kasubsektor Rusip Antara untuk wilayah Kecamatan Rusip Antara. ( Selasa, 09/02/2021).

 

Sebagai bentuk rasa tanggung jawab dan juga kepeduliannya Kapolsek Silih Nara IPTU AKKUP GAJA dan Kasubsektor Rusip Antara IPDA KAMARUDDIN,S.H beserta personil Polsek Silih + Subsektor Rusip Antara langsung melakukan pengamanan dan pengamanan pendistribusian vaksin covid -19 yang dijemput bersama dengan dinas terkait Puskesmas Silih Nara di kantor Dinas Kesehatan Kab. Aceh Tengah dengan menggunakan mobil ambulance Puskesmas Silih Nara dan pengamanan terbuka dan tertutup oleh Mobil Dinas Polsek Silih Nara kemarin selasa, 09 Februari 2021.

Vaksin Covid -19 tiba di Puskesmas Silih Nara yang dilakukan pengamanan yang ketat oleh Kepolisian tersebut langsung di simpan pada Cold chain ruang Puskesmas Silih Nara dan Puskesmas Rusip Antara dan akan direncanakan penyuntikan vaksin di mulai pada hari Rabu, 10 Feb 2021 sampai dengan selesai.

Jajaran Kepolisian Sektor Silih Nara Polres Aceh Tengah selama ini telah banyak mensosialisasikan tentang betapa pentingnya penyutikan kepada semua pihak agar penyebaran wabah virus corona dapat segera teratasi dan berakhir sehingga perekonomian di negeri ini dapat puluh kembali.

Kapolsek Silih Nara juga menyampaikan agar masyarakat tidak mudah percaya dengan adanya berita Hoax terkait vaksin corona, mari kita dukung upaya pemerintah kita yang telah banyak mengeluarkan biaya demi menjaga keselamatan bangsa ini, mari kita sama sama berdoa dan berupaya semoga pandemi dapat berakhir, dan perekonomian dapat pulih kembali termasuk demi kelancaran proses belajar mengajar, kegiatan sosial dan dan lain sebagainya dapat normal seperti dulu kala. ” Ungkap Kapolsek Silih Nara”

Humaspolseksilihnara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *