GIAT ANGGOTA POLSEK KETOL MELAKSANAKAN PATROLI BINLUH

Tribratanewspolresacehtengah.com

GIAT ANGGOTA POLSEK KETOL MELAKSANAKAN PATROLI BINLUH

Polres Aceh Tengah. Dalam rangka meningkatkan kondusifitas dilingkungan hukum Polsek Ketol terutama jelang bulan suci Ramadhan. Kepolisian Sektor Ketol giat melaksanakan patroli dialogis sebagai upaya kepolisian dalam mengantisipasi hal yang mengganggu stabilitas kamtibmas ditengah masyarakat khususnya diwilayah hukum Polsek Ketol.Kamis 08/04/2021

Melalui personilnya Polsek Ketol melakukan Patroli dialogis kepada masyarakat, Patroli tersebut dalam rangka untuk menjalin kemitraan dengan masyarakat agar terjalin tali silaturahmi yang erat antara aparat keamanan dengan masyarakat sehingga dapat terwujud situasi Kamtibmas yang kondusif serta juga menyampaikan himbauan Kamtibmas.

Aipda Ikbal selaku petugas patroli memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat terutama bulan suci Ramadhan. Kami mengajak kepada masyarakat untuk terus menjaga kerukunan dan rasa persatuan dan kesatuan. Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi dengan berita bohong atau hoax yang sedang menyebar di media sosial yang belum terbukti kebenarannya. Jangan mudah percaya. Ini tahun politik. Medsos bisa dijadikan sarana untuk saling menjatuhkan. Ucap Aipda Ikbal

Humaspolsekketol
By iman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *