PEMASANGAN SPANDUK POSKO PPKM MIKRO COVID-19 DI KECAMATAN BEBESEN

Tribratanewspolresacehtengahcom

PEMASANGAN SPANDUK POSKO PPKM MIKRO COVID-19 DI KECAMATAN BEBESEN

Para Bhabinkamtibmas Polsek Bebesen bersama para Reje serta aparatur masing-masing Kampung melaksanakan pemasangan spanduk Posko PPKM MIKRO COVID-19 di Kampung binaan masing-masing Bhabinkamtibmas, Rabu (21/04/2021).

Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk mencegah penyebaran Corona Virus Disease 2019 (COVID-19), setiap Kampung di Kecamatan Bebesen membuat posko PPKM Mikro Covid-19, dengan pembuktian hari ini setiap aparatur Kampung bersama masing-masing Bhabinkamtibmasnya memasangkan spanduk Posko PPKM MIKRO COVID-19 tersebut.

Dalam rangka percepatan penyelenggaraan Posko di Kampung, Pemerintah Kecamatan Bebesen nantinya akan menetapkan Tim Komando Tingkat Kampung Pelaksana PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat), serta selanjutnya melakukan pembinaan sosial yang bersifat edukatif dalam rangka meningkatkan disiplin protokol kesehatan Covid-19 pada masyarakat diantaranya dengan menerapkan  5M yaitu Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan, Menghindari Kerumunan serta Mengurangi Mobilitas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *