Sasar Sejumlah Aktifitas Dalam Patroli, Upaya Samapta Polres Aceh Tengah Jaga Kondusifitas
Sasar Sejumlah Aktifitas Dalam Patroli, Upaya Samapta Polres Aceh Tengah Jaga Kondusifitas
Takengon – Dalam menjaga serta memelihara Keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) agar tetap kondusif serta mencegah aksi kejahatan dan Premanisme, Tim Patroli Sat Samapta Polres Aceh Tengah, Polda Aceh patroli sejumlah titik aktivitas masyarakat, pada Jumat 3 Mei 2024.
Patroli ini bersifat dialogis dan upaya untuk menjaga Kamtibmas tetap kondusif di wilayah hukum Polres Aceh Tengah.
Kapolres Aceh Tengah Akbp Dody Indra Eka Putra, melalui Kasat samapta, Iptu Akup Gaja, mengatakan, dalam patroli ini personel menyasar sejumlah titik diantaranya obyek vital diantaranya Bank, SPBU, pertokoan, tempat keramaian serta kawasan yang diduga rawan terjadinya aksi tindak kejahatan serta premanisme.
Selain berpatroli personel juga menyambagi warga yang sedang melakukan aktivitas untuk menyampaikan pesan dan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Kata Iptu Akup, Petugas juga menyampaikan kepada warga untuk melaporkan ke pos Polisi terdekat jika melihat hal yang mencurigakan, atau dapat menghubungi layanan aduan Polres Aceh Tengah di Cell Center 110.
Diharapkan dengan kegiatan tersebut dapat menciptakan situasi dan kondisi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Aceh Tengah” Pungkasnya.